Cari pertanyaan anda berdasarkan kategori dibawah.
Siapa saja yang dapat menggunakan Pawlyclinic?
Siapapun yang tertarik atau ingin memberikan perhatian lebih terhadap kesehatan dan kebugaran hewan peliharaan mereka dapat menggunakan Pawlyclinic; Lebih lanjut, hewan peliharaan dengan kondisi umum yang tidak mendesak juga cocok untuk menggunakan layanan di platform Pawlyclinic. Namun, Pemilik hewan di bawah umur 18 tahun harus didampingi oleh orang tua selama konsultasi video berlangsung.
Saya tidak berada di Jabodetabek. Apakah saya dapat menggunakan Pawlyclinic?
Ya, Dokter hewan in-house dan mitra kami tetap dapat memberikan layanan kesehatan digital secara efektif kepada anda, hal ini terutama sangat berguna ketika Anda tidak dapat mengunjungi klinik secara langsung.
Bagaimana cara saya dapat membuat akun?
Anda cukup mengunjungi www.pawlyclinic.co.id dan melakukan pedaftaran melalui dua langkah mudah berikut.
Langkah pertama : Isi nama dan detail informasi Anda
Langkah kedua: Isi nama hewan peliharaan anda dan informasi dasar lainnya – seperti jenis kelamin, spesies, umur dan lain-lain. Anda juga dapat menambahkan beberapa profil hewan peliharaan Anda jika Anda merupakan Pet Parents atas lebih dari satu hewan peliharaan.
Setelah anda melakukan pendaftaran, anda dapat mengklik foto profil Anda di bagian kanan atas halaman dan pergi ke menu “Profil” Anda. Selanjutnya, tambahkan dan/atau ubah detail informasi anda atau hewan peliharaan sesuai kebutuhan.
Sangat penting untuk tidak lupa dalam melengkapi detil informasi hewan peliharaan anda dan memperbaharui alamat yang tercatat mengingat kami akan mengirimkan obat-obatan yang dipesan oleh Anda ke alamat tersebut setelah proses telekonsultasi.
Setelah anda melakukan pembaharuan apapun, klik tombol "Simpan" dan informasi anda telah diperbaharui.
Anda tidak akan dikenakan biaya apapun saat membuat akun - Anda hanya akan dikenakan biaya saat melakukan konsultasi dengan dokter hewan atau melakukan pembelian di platform kami.
Bagaimana saya dapat mengakses dokumen medikal hewan peliharaan saya di Pawlyclinic?
Untuk mengakses dokumen dan rekam historis kesehatan hewan peliharaan Anda, Anda dapat mengklik foto profil Anda di bagian kanan atas halaman dan kemudian ke label “Janji temu saya” – anda akan di arahkan ke halaman yang menampilkan seluruh janji temu anda yang akan datang, riwayat sebelumnya dan yang telah dibatalkan di Pawlyclinic. Klik pada label “Riwayat” , kemudian pilih “Tampilkan Detail” untuk setiap janji temu untuk setiap hewan peliharaan sebelumnya untuk ringkasan laporan konsultasi, resep medis dan detail lainnya.Jika anda menggunakan Pawlyclinic dari komputer/desktop Anda, cukup klik tombol "Sejarah" dibawah "Janji Temu saya" di halaman utama dasbor.
Alat apa yang saya butuhkan untuk mengakses atau menggunakan Pawlyclinic?
Anda cukup dapat menggunakan Desktop, Laptop, Tablet atau Smartphone yang dapat terhubung dengan layanan internet. Kami juga merekomendasikan pengunaan Wi-Fi jika memungkinkan
Siapa yang dapat saya hubungi jika saya merasa tidak puas dengan pengalaman, layanan atau pembelian saya?
Jika anda merasa tidak puas dengan pengalaman Anda atau jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut, jangan sungkan untuk menghubungi tim Layanan Dukungan Pelanggan kami pada +62 811 1111 77 33 atau support.id@pawlyclinic.com. Kami akan sangat senang untuk mendengar tanggapan Anda dan membantu Anda dalam segala hal yang kami bisa.
Bagaimana saya dapat membuat janji telekonsultasi?
Mohon untuk mendaftar pada portal pemilik hewan kami atau masuk ke: https://www.owner.pawlyclinic.com/signup
Setelah itu, Anda dapat mencari Dokter Hewan atau Klinik Dokter Hewan berdasarkan ketersediaannya, pengalaman dan area kemahiran khusus. Setelah itu, Anda dapat memilih waktu yang tersedia dan membayar online untuk mengkonfirmasi janji temu Anda!
Berapakah biaya dari telekonsultasi ?
Dokter hewan dan klinik dokter hewan di platform kami menetapkan biaya konsultasi mereka sendiri; dan mulai dari $35 per konsultasi per hewan peliharaan. Saat Anda masuk ke portal pemilik hewan peliharaan, Anda akan melihat daftar dokter hewan dan klinik dokter hewan serta tarifnya masing-masing. Anda juga dapat memfilter daftar dokter hewan dan klinik dokter hewan berdasarkan biaya konsultasi mereka untuk menemukan Dokter Hewan yang sesuai dengan anggaran Anda.
Apakah ada Dokter Hewan yang tersedia sekarang?
Dokter hewan dan Klinik Dokter Hewan di platform kami mengatur ketersediaan waktu mereka sendiri untuk telekonsultasi. Saat Anda masuk ke portal pemilik hewan peliharaan, Anda akan melihat daftar dokter hewan dan klinik dokter hewan kami. Cukup klik "Jadwal" untuk salah satu dari mereka dan Anda akan melihat semua slot waktu di mana dokter hewan atau klinik dokter hewan tersedia untuk membuat janji Anda.
Anda bahkan dapat memfilter daftar dokter hewan berdasarkan ketersediaannya - hari ini, besok, atau dalam 48 jam ke depan! Harap dicatat bahwa filter dasar kami diatur untuk pencarian ke 48 jam berikutnya secara default.
Apakah saya dapat memilih dokter hewan yang diinginkan ?
Tentu, setelah anda masuk kedalam portal pemilik hewan, Anda akan melihat halaman yang menampilkan seluruh dokter hewan dan klinik dokter hewan di platform kami. Kami juga menyediakan baris pencarian yang dapat Anda gunakan jika anda sudah mengetahui dokter hewan atau klinik dokter hewan yang Anda inginkan. Anda juga dapat menerapkan filter yang berisikan atribut-atribut yang berguna untuk mempersempit pencarian dalam mencari dokter hewan yang paling relevan. Biaya konsultasi akan dikenakan sesuai dengan tarif yang ditentukan oleh dokter hewan.
Namun, jika anda memilih kolom “Perawatan Instan”, kami akan menugaskan dokter hewan kepada Anda yang dapat merawat hewan peliharaan Anda sesegeranya sesuai ketersediaan jadwal yang ada. Jika dokter hewan yang ditugaskan menolak atau tidak menerima permintaan Perawatan Instan dalam waktu lima menit, kami akan melakukan hingga 2 upaya lagi untuk menugaskan kembali dokter hewan lain. Biaya konsultasi untuk Perawatan Instan akan dikenakan biaya tetap sebesar IDR 150,000.
Siapa saja dokter hewan di Pawlyclinic?
Semua dokter hewan kami harus memiliki lisensi dokter hewan dan izin praktik yang valid dari Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) serta pengalaman langsung di klinik. Untuk dapat melakukan praktik di Pawlyclinic, dokter hewan tersebut akan menjalani proses peninjauan untuk memastikan bahwa mereka memenuhi syarat untuk memberikan perawatan terbaik kepada hewan peliharaan melalui platform kami.
Dapatkah dokter hewan atau klinik dokter hewan di Pawlyclinic merawat spesies hewan peliharaan saya?
Anda akan melihat daftar spesies hewan peliharaan yang pernah dirawat oleh setiap dokter hewan atau klinik dokter hewan di platform kami saat Anda mendaftar dan masuk ke portal pemilik hewan peliharaan. Anda bahkan dapat memfilter daftar dokter hewan berdasarkan spesies hewan peliharaan untuk meningkatkan pencarian agar hanya mereka yang sudah berpengalaman merawat spesies bersangkutan yang dapat merawat hewan peliharaan Anda.
Bagaimana cara kerja konsultasi video?
Saat Anda menjadwalkan janji temu atau meminta Perawatan Instan, kami akan meminta penjelasan singkat tentang gejala hewan peliharaan Anda, laporan medis apa pun yang ada, rontgen, resep atau dokumen dan gambar lain yang terkait dengan kondisi medis hewan peliharaan Anda serta rincian pembayaran Anda.
Mohon untuk diingat untuk selalu memperbarui alamat Anda serta detail hewan peliharaan Anda (khususnya, beratnya) sebelum membuat janji.
Setelah janji temu dipesan, janji temu tersebut akan muncul di bawah janji temu yang akan datang di halaman “Janji Temu Saya”. Pada tanggal dan waktu janji temu, cukup ikuti konsultasi video dengan mengklik “Gabung Sekarang”.
Selama telekonsultasi, dokter hewan akan menilai hewan peliharaan Anda dan memilih untuk:
• Memberikan saran dan diagnosis kondisi hewan peliharaan Anda;
• Meresepkan obat/pengobatan;
• Merekomendasikan dan memesan tes laboratorium; dan/atau
• Merekomendasikan rujukan ke klinik.
Apakah telemedicine cocok untuk situasi kesehatan hewan peliharaan saya?
Anda dapat menemukan daftar masalah kesehatan dan situasi lain yang cocok untuk ditindak lanjuti dengan telemedicine saat Anda membaca halaman ini:https://www.pawlyclinic.com/our-services
Harap dicatat bahwa telemedicine tidak cocok untuk situasi darurat seperti kehilangan kesadaran, luka berdarah yang besar, kesulitan bernapas, keterlibatan kecelakaan motor, jatuh dari ketinggian, dll. Jika darurat, silakan bawa hewan peliharaan Anda ke dokter hewan secara langsung.
Apa saja yang perlu saya persiapkan sebelum memulai konsultasi video?
Meskipun tidak wajib, disarankan untuk menyiapkan hal-hal berikut untuk konsultasi:
• Laporan medis yang ada (jika belum diunggah selama penjadwalan janji temu)
• Timbangan (jika tersedia)
Bagaimana cara dokter hewan mendiagnosis kondisi medis hewan peliharaan saya melalui konsultasi video?
Dokter hewan yang berpengalaman dan berkualifikasi masih dapat mendiagnosis penyakit umum yang tidak mendesak selama konsultasi video. Mereka biasanya melakukannya dengan menilai riwayat kesehatan hewan peliharaan Anda, gejala saat ini dan dengan berbicara dengan Anda.
Jika dokter hewan merasa bahwa kondisi hewan peliharaan Anda memerlukan pemeriksaan lebih lanjut, ia akan menyarankan Anda untuk membawa hewan peliharaan Anda ke klinik atau rumah sakit untuk konsultasi fisik.
Platform kami tidak melayani kondisi darurat; kasus seperti itu memerlukan perhatian medis segera di rumah sakit atau klinik hewan terdekat. Dokter hewan kami dilatih untuk mengidentifikasi kasus mendesak yang tidak cocok untuk konsultasi video. Mereka akan meninjau setiap kasus untuk menilai apakah konsultasi tersebut layak untuk dilakukan.
Apa yang terjadi jika dokter hewan menentukan bahwa kondisi hewan peliharaan saya tidak sesuai untuk telekonsultasi?
Pawlyclinic memiliki jaringan praktik dokter hewan yang terafiliasi dan mitra untuk memberikan perawatan di klinik yang komprehensif kepada hewan peliharaan Anda.
Oleh karena itu, jika kondisi hewan peliharaan Anda tidak sesuai untuk telekonsultasi, Anda cukup membawa hewan peliharaan Anda ke klinik afiliasi atau mitra kami untuk berkonsultasi di klinik dimana biaya telekonsultasi tersebut akan dikurangkan ke total tagihan di klinik jika Anda melakukannya dalam kurun waktu 48 jam. Mohon untuk perhatian Anda bahwa jika terdapat biaya tambahan dari telekonsultasi setelah jam tertentu, biaya tersebut tidak dapat dikurangkan ke total tagihan di klinik.
Dokter hewan Anda akan memberi tahu Anda tentang hal itu selama telekonsultasi.
Bagaimana cara membatalkan janji temu terjadwal?
Anda dapat membatalkan janji temu yang sudah dijadwalkan dengan mengikuti langkah-langkah berikut: Buka menu "Janji Temu Saya", dan di bawah janji temu yang akan datang, klik "Batal" di kanan atas janji temu yang ingin Anda batalkan.
Anda akan menerima pengembalian dana secara penuh dari biaya konsultasi Anda dan tidak ada penalti untuk pembatalan apapun!
Namun, jika Anda tidak membatalkan janji temu sebelumnya dan tidak muncul pada telekonsultasi yang sudah dijadwalka, kami tidak dapat mengembalikan biaya telekonsultasi tersebut.
Bisakah saya menjadwalkan ulang janji temu?
Anda dapat menjadwalkan ulang janji telekonsultasi Anda dengan membatalkan yang sekarang dan kemudian memesan kembali pada waktu pilihan Anda yang baru. Anda tidak akan dikenakan biaya untuk janji temu yang dibatalkan jika Anda membatalkannya sebelumnya.
Dokter hewan telah membatalkan janji saya! Apa yang harus saya lakukan?
Kami meminta maaf bahwa dokter hewan telah membatalkan janji temu Anda - hal ini biasanya terjadi ketika mereka memiliki konflik penjadwalan yang tidak terduga yang timbul dari tugas mereka di klinik. Namun, Anda tidak akan dikenakan biaya untuk janji temu yang dibatalkan - pengembalian dana akan diproses dalam 7 hari kerja.
Kami berharap bahwa kami tidak kehilangan kesempatan untuk melayani Anda dan dapat membantu Anda untuk memesan ulang janji temu dengan salah satu dokter hewan atau klinik dokter hewan lain untuk waktu yang sama atau dengan dokter hewan atau klinik dokter hewan yang sama di lain waktu.
Apa yang harus saya lakukan jika dokter hewan tidak muncul untuk janji temu yang dijadwalkan?
Terkadang terdapat kemungkinan dimana dokter hewan memiliki janji temu yang padat sehingga, terlambat. Namun, jika dokter hewan masih tidak muncul setelah 10 menit menunggu, silakan hubungi tim Dukungan Pelanggan kami di +62 811 1111 77 33 atau support.id@pawlyclinic.com. dan kami akan segera membantu Anda. Kami mohon maaf sebelumnya jika hal ini terjadi.
Apa yang harus saya lakukan jika menginginkan untuk menggunakan layanan konsultasi video instan, tetapi tidak ada dokter hewan yang tersedia?
Jika tidak ada dokter hewan yang tersedia pada saat itu, Anda dapat memilih untuk membuat janji. Jika Anda memerlukan bantuan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi tim Dukungan Pelanggan kami di +62 811 1111 77 33 atau support.id@pawlyclinic.com.
Bagaimana cara membayar layanan konsultasi video?
Anda dapat melakukan pembayaran via online di platform kami melalui kartu kredit/debit, dompet digital, transfer bank dan lain-lain.
Bisakah dokter hewan di Pawlyclinic meresepkan obat?
Dokter hewan kami dapat meresepkan berbagai macam obat. Kami juga menawarkan pengiriman obat langsung ke depan pintu Anda, dalam beberapa jam sejak pembelian. Harap dicatat bahwa alamat yang diberikan di Profil Anda di platform kami adalah alamat tujuan pengiriman obat.
Bagaimana cara saya membeli obat setelah konsultasi?
Setelah konsultasi, Anda akan menerima email dan pesan WhatsApp dengan semua detail pasca konsultasi untuk obat yang diresepkan. Cukup tinjau daftar obat yang diberikan kepada Anda dan lakukan pembayaran di link yang tersedia.
Anda juga akan dapat melihat kembali dan membeli obat yang diresepkan saat telah tersedia di Janji Temu Terkini pada halaman utama dasbor.
Apa yang harus saya lakukan jika link pembayaran tidak bekerja?
Terdapat kemungkinan dimana beberapa perangkat tidak dapat bekerja atau cocok dengan link pembayaran yang tertera. Jika hal ini terjadi, cukup salin kembali link pembayaran tersebut ke browser Anda dan Anda akan diarahkan ke halaman pembayaran tempat Anda dapat melakukan pembayaran untuk obat-obatan dan/atau tes lab hewan peliharaan Anda. Jika masalah berlanjut, jangan ragu untuk menghubungi tim Dukungan Pelanggan kami di +62 811 1111 77 33 atau support.id@pawlyclinic.com.
Kapan saya harus mengharapkan obat saya dikirim?
Apa yang terjadi jika saya tidak berada di sana secara fisik untuk mengambil obat?
Harap pastikan Anda berada di rumah dan memiliki ID # janji temu Anda saat kurir tiba. Jika tidak, pastikan seseorang ada di rumah untuk menerima kiriman atas nama Anda.
Untuk pembelian obat yang diresepkan, kurir harus menyerahkan obat kepada orang yang memiliki ID# janji temu. Jika ada (1) otentikasi gagal, (2) tidak ada orang yang mengambil, (3) perubahan alamat pengiriman setelah obat diambil oleh kurir, obat yang diresepkan akan dikirim kembali ke klinik asal. Jika hal tersebut terjadi harap hubungi tim Dukungan Pelanggan kami di +62 811 1111 77 33 atau support.id@pawlyclinic.com untuk mengatur pengiriman ulang.
Apa yang terjadi jika saya perlu mengubah alamat pengiriman obat setelah saya melakukan konfirmasi?
Silakan hubungi tim Dukungan Pelanggan kami di +62 811 1111 77 33 sesegera mungkin jika Anda perlu mengubah alamat pengiriman Anda, dan kami akan membantu Anda lebih lanjut.
Jika ada perubahan alamat pengiriman setelah obat diambil oleh kurir, obat yang diresepkan akan dikirim kembali ke klinik asal. Jika hal tersebut terjadi harap hubungi tim Dukungan Pelanggan kami di +62 811 1111 77 33 atau support.id@pawlyclinic.com untuk mengatur pengiriman ulang.
Bagaimana cara saya dapat resep jangka panjang di Pawlyclinic?
Langkah 1: Pesan telekonsultasi dan beri tahu kami bahwa Anda ingin mendapatkan resep jangka panjang saat memberikan gejala hewan peliharaan Anda. Anda dapat memperoleh resep jangka panjang untuk makanan khusus dengan resep, obat-obatan, suplemen, obat pencegahan, atau produk Rx lainnya yang Anda butuhkan untuk Anabul Anda.
Langkah 2: Dokter hewan akan meninjau kasus tersebut selama telekonsultasi berlangsung dan memberikan resep digital jangka panjang di Pawlyclinic.
Langkah 3: Anda akan diberi tahu setelah resep siap, dan diarahkan untuk melakukan pembelian. Tambahkan produk ke keranjang Anda dan bayar dengan mudahnya pada aplikasi. Anda dapat memilih untuk membeli seluruh obat atau produk yang diperbolehkan oleh Dokter Hewan atau hanya apa yang Anda butuhkan sekarang dan mengisi ulang resep Anda nanti.
Resep Anda dapat diisi ulang kapan saja di aplikasi selama itu valid. Anda akan menemukan semua resep aktif Anda di bawah Resep Isi Ulang di halaman Beranda aplikasi.
Berapa lama resep yang diberikan kepada saya valid? Berapa kali saya dapat mengisi ulang resep yang diberikan?
Kami menawarkan berbagai macam produk Rx seperti makan khusus dengan resep, obat-obatan, suplemen, obat untuk pencegahan, dll. Bahkan jika kami tidak menjual produk atau merek tertentu yang Anda inginkan, Anda dapat yakin bahwa kami membawa produk alternatif lainnya. Semua produk kami secara khusus dikuratori oleh Chief Veterinary Officer kami.
Jika Anda ingin memastikan apakah kami membawa produk tertentu, cukup email kami di support.id@pawlyclinic.com atau hubungi kami di nomor Whatsapp +62 811 1111 7733
Bagaimana cara saya dapat mengetahui apakah Pawlyclinic menawarkan produk Rx yang saya butuhkan?
Kami menawarkan berbagai macam produk Rx seperti makan khusus dengan resep, obat-obatan, suplemen, obat untuk pencegahan, dll. Bahkan jika kami tidak menjual produk atau merek tertentu yang Anda inginkan, Anda dapat yakin bahwa kami membawa produk alternatif lainnya. Semua produk kami secara khusus dikuratori oleh Chief Veterinary Officer kami.
Jika Anda ingin memastikan apakah kami membawa produk tertentu, cukup email kami di support.id@pawlyclinic.com atau hubungi kami di nomor Whatsapp +62 811 1111 7733
Kapan produk yang diresepkan dikirimkan kepada saya setelah pengisian ulang?
Bagaimana cara kerja pembuatan janji fisik?
Saat anda menjadwalkan janji dengan klinik, kami akan menanyakan waktu yang cocok untuk anda dalam suatu hari (pagi, siang, sore atau malam). Sesaat setelah permintaan janji temu diajukan dan pembayaran sukses dilakukan, Anda akan diberitahu jam janji temu (dimana hal tersebut akan berdasarkan waktu yang cocok dengan anda dalam suatu hari) melalui emial dan WhatsApp.
Kemudian Anda cukup datang ke klinik diwaktu yang sudah dijadwalkan dan menghindari waktu tunggu yang tidak diperlukan!
Bagaimana biaya ditentukan?
Saat anda menjadwalkan janji temu, anda akan dikenakan biaya konsultasi reguler yang dintentukan oleh klinik. Mengacu ke jadwal janji temu yang telah dikonfirmasi tambahan biaya mungkin dapat timbul secara terpisah oleh klinik.
Tambahan biaya untuk perawatan dan atau medikasi yang diresepkan pada saat atau setelah sesi konsultasi fisik juga akan dikenakan secara terpisah oleh klinik
Apakah saya bisa membatalkan janji temu?
Anda dapat membatalkan janji temu yang sudah dijadwalkan melalui langkah berikut: Pergi ke label "Janji Temu Saya" dan dibawah janji temu yang akan datang, klik "Batal" dibagian kanan atas janji temu yang hendak anda batalkan.Anda dapat menerima pengembalian penuh atas biaya konsultasi anda; dan tidak ada biaya penalti untuk pembatalan tersebut.
Bisakah saya membatalkan janji temu saya?
Untuk penjadwalan ulang janji konsultasi fisik Anda, silahkan hubungi klinik yang berhubungan secara langsung.
Platform kami saat ini belum dapat membantu Anda dalam penjadwalan ulang yang dilakukan secara offline. Oleh karena itu, setelah Anda mengkonfirmasi waktu yang berbeda dengan klinik, silahkan untuk melanjutkan kunjungan fisik Anda pada waktu yang dijadwalkan ulang.
Apakah saya juga akan mendapatkan laporan medis dari konsultasi fisik?
Serupa dengan telekonsultasi, Anda akan mendapatkan laporan konsultasi untuk setiap konsultasi fisik yang dipesan melalui Pawlyclinic pada label "Riwayat" dibawah "Janji Temu Saya" saat anda mengklik "Tampilkan Detail"
Tulis alamat emailmu dan dapatkan semua informasi terbaru terkait hewan peliharaan!
P.S: Kami berjanji untuk sesekali mengirimkan gambar hewan peliharaan yang lucu dan tidak pernah mengirim spam